Home » » Cara Mengiklankan Channel Youtube Secara Gratis

Cara Mengiklankan Channel Youtube Secara Gratis

Channel youtube adalah tempat kita mengupload dan berbagi video kita secara online. Namun terkadang untuk mendapatkan viewer dan subscriber youtube tidak lah gampang dan membuthkan waktu yang lumayan lama tergantung seberapa banyak dicari video kita. Namun youtube menyediakan beberapa alternatif untuk kita mempromosikan channel kita agar mendapatkan viewer bahkan subscriber.

Sumber gambar : maxmanroe.com

Sebenarnya ada beberapa cara untuk mengiklankan channel kita, mulai dari yang berbayar maupun secara gratis. Adapun dengan cara berbayar namun sangat efektif yaitu dengan menggunakan AdWord. Anda bisa membuat akun AdWord kemudian membayar kepada google untuk mengiklankan video maupun channel Anda. Namun bagaimana dengan yang gratis ?. Memang yang gratis tidak sebaik jika menggunakan AdWord yaitu dengan menggunakan fitur Featured Content atau Konten yang ditampilkan di youtube. Fitur ini merupakan fitur untuk mengiklankan video maupun channel Anda secara gratis di youtube.

Untuk menggunakan fitur ini Anda bisa menemukannya di fitur Channel, atau untuk lebih mudah Anda bisa langsung klik di link ini https://www.youtube.com/featured_content . Disana terdapat dua jenis fitur iklan, yang pertama Anda bisa menggunakan fitur "Video Unggulan" yang mana Anda bisa menyelipkan video Anda pada saat video di putar di youtube. Anda bisa mengatur kapan waktu iklan akan muncul dan juga bisa muncul selama video berlangsung.


Fitur yang kedua adalah "Iklan Channel". Anda dapat menggunakan fitur ini untuk mengiklankan channel Anda di youtube. Anda hanya perlu memilih salah satu video Anda untuk di iklankan oleh youtube, namun syarat ketentuan berlaku untuk fitur ini dimana Anda harus memiliki hak penuh atas seluruh konten video yang akan di iklankan.

Setelah menggunakan fitur ini maka channel Anda akam memiliki peluang yang lebih besar untuk mendapatkan view dan subcriber, yang akan membawa channel Anda semakin lebih terkenal di youtube. Demikianlah sedikit penjelasannya semoga bermanfaat bagi pembaca semuanya.
 
Support : Kontak | Privasi | Tentang
Copyright © 2024. Fisika Islam - All Rights Reserved
Temukan Kami di Facebook @ Fisika Islam